Contact Us | Privacy Policy | Terms Of Service

18 Sep 2013

Kata-Kata Motivasi Untuk Guru dan Orang Tua



kata-kata motivasi untuk guru dan orang tua
Dukungan orang dewasa mungkin adalah aspek yang paling penting dalam bagaimana anak-anak berhasil di sekolah dan kehidupan.

Kita harus melihat guru dan orang tua sebagai mitra dalam pendidikan. Kenapa? George Santayana mengatakan, "Seorang anak yang hanya mendapat pendidikan di sekolah adalah anak yang tidak berpendidikan." Ketika orang tua dan guru terinspirasi untuk memfasilitasi pembelajaran, maka anak-anak adalah pemenang.

Beberapa kata motivasi bisa membuat hal-hal rumit dan kompleks menjadi sederhana, berikut ini kata-kata motivasi untuk guru dan orang tua:

Pendidikan adalah pekerjaan seumur hidup yang harus terus-menerus dilakukan dengan baik, dengan cara melihat, mengingatkan, menghargai, tetapi di atas semua itu adalah dengan memberi contoh.
    
Tugas seorang pendidik adalah mengajar setiap murid untuk melihat vitalitas dan semangat dalam diri mereka sendiri.

Ada 2 jenis guru, yaitu guru yang memberi Anda begitu banyak pelajaran hingga Anda tidak tahu mana yang harus Anda pelajari dan guru yang hanya memberi Anda sedikit pelajaran dan Anda mengerti dengan baik.

Pendidikan bukan untuk mereformasi anak atau menghibur mereka atau membuat mereka menjadi ahli. Pendidikan adalah tentang memperluas wawasan mereka, mengobarkan kecerdasan mereka, mengajar mereka untuk berpikir jernih.

Murid tidak berada di sekolah untuk membanggakan apa yang mereka ketahui, tapi untuk mempelajari apa yang mereka belum ketahui.

Mengajar murid-murid berhitung adalah baik, tetapi mengajari mereka apa itu hitungan, apa yang harus dihitung, itu lebih baik.

Katakan padaku maka aku akan lupa, ajari aku maka aku akan ingat, libatkan aku maka aku akan belajar.
    
Semua orang jenius. Tetapi jika Anda menilai seekor ikan dari kemampuannya untuk memanjat pohon, ikan itu pasti bodoh.
    
Kreatifitas adalah kemampuan membuat koneksi dan asosiasi, kemampuan membalikkan keadaan dan mengekspresikannya dengan cara yang baru.
    
Selalu melihat sesuatu yang umum dengan cara pandang tertentu merupakan dasar kejeniusan, bukan melihat sesuatu yang tertentu dengan cara pandang umum.

Berkomitmenlah untuk setiap keputusan Anda, tetapi tetap fleksibel dalam pendekatan Anda.
    
Mereka mungkin lupa apa yang Anda katakan, tetapi mereka tidak akan pernah lupa bagaimana Anda membuat mereka merasa.

Pengajaran yang baik adalah memberikan pertanyaan yang tepat bukan memberikan jawaban yang benar.


Diposkan di:
© 2015 Kumpulan Tulisan. All rights reserved.